🔔New Update Telegram

Rilis Perbaikan Aplikasi Dapodik Versi 2025.a

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, 
Salam sejahtera bagi kita semua, Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi informasi terbaru terkait  dengan Rilis Perbaikan Aplikasi Dapodik Versi 2025.a


Dalam rangka pemutakhiran Data Pokok Pendidikan (Dapodik) Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah telah melakukan integrasi data serta pembaruan pada Aplikasi Dapodik versi 2025 untuk satuan pendidikan, sehingga dapat digunakan untuk pengumpulan data semester 1 tahun ajaran 2024/2025 di bidang Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, Pendidikan Menengah, Pendidikan Khusus, dan Pendidikan Kesetaraan. 



Satuan Pendidikan diharapkan memprioritaskan pendataan Peserta Didik Semester 1 Tahun Ajaran 2024/2025 dengan status Naik Kelas terlebih dahulu dan selanjutnya peserta didik baru, serta melakukan isian partisipasi BOSP. Perubahan dan pembaruan ini merupakan upaya untuk menyelaraskan prosedur dan mekanisme pendataan Dapodik. Berdasarkan Permendikbudristek No. 63 Tahun 2022 tentang Petunjuk Teknis Pengelolaan Dana Bantuan Operasional Satuan Pendidikan, disampaikan bahwa Satuan Pendidikan harus mengisi dan melakukan pemutakhiran Dapodik sesuai dengan kondisi riil di Satuan Pendidikan paling lambat tanggal 31 Agustus anggaran sebelumnya. 

Selain daripada itu dalam rangka menindaklanjuti terbitnya peraturan Permendikbudristek nomor 47 tentang Standar Pengelolaan pada PAUD, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah Pasal 8 bahwa Satuan Pendidikan Dalam menyusun perencanaan kegiatan pendidikan yang memuat kurikulum dan pembelajaran, Satuan Pendidikan menetapkan jumlah Peserta Didik pada setiap rombongan belajar dan jumlah rombongan belajar pada setiap Satuan Pendidikan. 

Aplikasi Dapodik versi 2025 dirilis dalam bentuk Installer, maka satuan Pendidikan harus melakukan uninstall Aplikasi Dapodik versi sebelumnya terlebih dahulu. 

Berikut Langkah instalasi Aplikasi Dapodik versi 2025: 

  1. Unduh file installer Aplikasi Dapodik versi 2025
  2. Lakukan instalasi Aplikasi Dapodik; 
  3. Refresh browser (ctrl+F5); 
  4. Lakukan registrasi; 
  5. Pastikan proses registrasi berhasil; 
  6. Isi username dan password; 
  7. pilih semester 2024/2025; 
  8. klik tombol Masuk; 
  9. Pastikan tampilan Aplikasi Dapodik sudah versi 2025; 
  10. Lakukan input data sesuai kondisi riil; 
  11. Login Akun Kepala Sekolah 
  12. Klik tombol sinkronisasi. 
 
dalam rangka penyesuaian dan perbaikan di beberapa fitur salah satunya adalah perbaikan pemilihan kurikulum untuk satuan pendidikan pelaksana kurikulum merdeka Tahun Ajaran 2023/2024, penyesuaian referensi mata pelajaran sesuai Permendikbudristek Nomor 12 Tahun 2024, serta pemetaan peserta didik baru di menu anggota rombel untuk jenjang PAUD (TK).

 

Untuk melakukan pembaruan Aplikasi Dapodik ke versi 2025.a, lakukan langkah-langkah berikut:

  1. Pastikan satuan pendidikan telah memasang Aplikasi Dapodik versi 2025.
  2. Unduh patch di laman: https://dapo.kemdikbud.go.id
  3. Pasang patch yang telah diunduh.
  4. Tekan ctrl+f5, pastikan versi Aplikasi Dapodik di beranda sudah Dapodik 2025.a.
  5. Masuk dengan akun satuan pendidikan.
  6. Klik tombol Tarik Data
  7. Lakukan pengisian dan perbaikan data.
  8. Lakukan Validasi
  9. Lakukan sinkronisasi.


Berikut adalah daftar perbaikan Aplikasi Dapodik versi 2025.a
  1. [Perbaikan] Satuan pendidikan pelaksana kurikulum merdeka T.A 2023/2024 dalam pengimplementasian kurikulum merdeka secara serentak.
  2. [Perbaikan] Validasi satuan pendidikan pelaksana kurikulum merdeka T.A 2023/2024 di jenjang SMK/PKBM/SKB.
  3. [Perbaikan] Validasi perhitungan usia peserta didik.
  4. [Perbaikan] Pemetaan anggota rombel untuk peserta didik baru di kelompok B jenjang PAUD (TK).
  5. [Perbaikan] Perbaikan bugs pemilihan kurikulum untuk layanan keaksaraan di jenjang kesetaraan.
  6. [Perbaikan] Perbaikan bugs validasi (tidak ada keterangan).
  7. [Perbaikan] Perbaikan bugs validasi perhitungan jumlah anggota rombel yang telah dihapus.
  8. [Perbaikan] Perbaikan bugs sinkronisasi data ijazah peserta didik lulus.

Cukup sekian saja rekan-rekan sobat data informasi yang dapat saya sampaikan, semoga bermanfaat. 

Terima Kasih sudah mampir di blog saya. 

Salam Satu Data Pendidikan Indonesia, 
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

About the Author

Operator Sekolah, Opreker, Blogger

Posting Komentar

Berkomentarlah sesuai Postingan.
Komentar yang anda berikan adalah tanggapan pribadi,
kami berhak menghapus semua komentar yang mengandung kata-kata pelecehan, intimidasi, dan SARA. Terima kasih.

Tandai Beri tahu saya untuk mendapatkan informasi balasan.
KLIK DIBAWAH
Cookie Consent
We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.
Oops!
It seems there is something wrong with your internet connection. Please connect to the internet and start browsing again.
AdBlock Detected!
We have detected that you are using adblocking plugin in your browser.
The revenue we earn by the advertisements is used to manage this website, we request you to whitelist our website in your adblocking plugin.
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.